PRODI BARU KPI STAIN MADINA SUKSES PERDANA SEMINAR PROPOSAL SKRIPSI
- Kategori : Kampus
- Dibaca : 334 Kali
Sahara Nurfitri Nasution
Panyabungan - Rabu, 22 Maret 2023 ---- Kurnia Rambe mahasiswi angkatan pertama Prodi Komunikasi Penyiaran Islam STAIN Mandailing Natal merupakan mahasiswa pertama yang memulai Seminar Proposal Skripsi (Sempro) pada Program Studi KPI yang termasuk Prodi baru di STAIN Mandailing Natal dan sukses membuka rekor perdana seminar proposal skripsi tahun akademik 2022/2023. Seminar proposal skripsi yang dilaksanakan di Gedung Serbaguna STAIN Mandailing Natal pada Jum’at 14 Februari 2023 berlangsung mulai pukul 14.00 WIB sampai dengan 16.50 WIB.
Acara ini dihadiri oleh Dosen KPI yang bertugas sebagai penguji yaitu Dr. Datuk Imam Marzuki M.A sebagai penguji 1 (Ketua Sidang Sempro), Ahmad Salman Farid M.Sos sebagai penguji 2 ( Sekretaris Sidang Sempro), Dr. Marlina M.A sebagai penguji 3 sekaligus dosen PS I, Rahmi Wahyuni M.Sos sebagai penguji 4 dan juga sebagai PS II. Turut dihadiri Sekretaris Prodi KPI Desiana, M.Kom.I serta mahasiswa Prodi KPI sebanyak 15 orang yang terdiri dari semester IV, VI dan VIII serta dihadiri 7 orang mahasiswa yang berasal dari prodi lainnya seperti Prodi PBA dan PAI.
Acara Sempro tersebut dibuka secara langsung oleh Ketua Prodi Komunikasi Penyiaran Islam STAIN Mandailing Natal Dr. Marlina M.A beliau menyampaikan. “rasa bangga terhadap mahasiswa tersebut yang sudah berani mengawali Sempro di Prodi KPI yang termasuk prodi baru dari beberapa Program Studi baru yang ada di STAIN Mandailing Natal. Beliau juga menegaskan kepada seluruh mahasiswa Prodi KPI STAIN Mandailing Natal semester VIII khususnya agar dapat mengikuti jejak Kurnia Rambe untuk menyelesaikan Sempro berikutnya".
Beliau juga menambahkan "agar keberlanjutan dari acara Sempro ini dapat berlanjut sampai pada Sidang Meja Hijau Munaqasah dan bahkan di acara wisuda yang merupakan penentu sebagai calon wisudawan sekaligus alumni dari Prodi KPI STAIN Mandailing Natal. Beliau juga berharap semoga seluruh mahasiswa Prodi KPI STAIN Mandailing Natal dapat menjadi Lulusan yang sukses di dunia kerja.”
Acara dilanjutkan dengan persentasi Proposal Skripsi oleh Kurnia Rambe Nim [19140004], dengan judul "Strategi Komunikasi Radio Start FM Panyabungan Dalam Mempertahankan Eksistensinya Di Era Media Digital." Pemaparan presentasi Proposal Skripsi berlangsung selama 15 menit.
Berikutnya dilanjutkan dengan arahan dan saran para penguji yang sangat sesuai untuk kelanjutan proposal sekripsi ini sehingga nantinya layak untuk dijadikan sebagai hasil penelitian skripsi. Acara tersebut ditutup dengan pembacaan hasil kelayakan Proposal Skripsi yang dibacakan oleh Sekretaris Sidang Sempro sekaligus penguji II yakni Ahmad Salman Farid M.Sos.
"Selamat kepada anada Kurnia Rambe, Proposal Skripsi anada Kurnia Rambe Layak untuk dilanjutkan ketahap penelitian skripsi".
Dipenghujung acara mahasiswa tersebut diberikan waktu untuk menyampaikan ungkapan penutup. Melalui ungkapannya Kurnia Rambe sempat menitihkan air mata ketika menyampaikan rasa syukurnya kepada Allah SWT dan ucapan terimakasih kepada para penguji serta dosen pembimbing skripsi yang telah banyak memberikan masukan dan motivasi untuk penyelesaian proposal tersebut. Ungkapan terimakasih juga disampaikannya kepada kedua orang tua dan rekan-rekan mahasiswa yang telah hadir di acara tersebut.