PEMILU RAYA MAULID RAGIL PANGESTU SEBAGAI KETUA HMPS PRODI KPI PRIODE 2024-2025
- Kategori : Kampus
- Dibaca : 252 Kali
Panyabungan - HMPS Prodi KPI gelar Pemilu Raya priode 2024-2025 pada Kamis 27/06/2024 di STAIN Mandailing Natal. Pemilu Raya ini diadakan setiap tahun dan diikuti oleh seluruh mahasiswa. Tujuannya adalah untuk menentukan Ketua Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS). Berbeda dari tahun sebelumnya tahun ini Pemilu Raya hanya diwakilkan oleh satu orang kandidat calon dari Prodi KPI. Maulid Ragil Pangestu sah sebagai Ketua HMPS Program Studi Komunikasi Penyiaran Islam (Prodi KPI) menggantikan Ketua HMPS sebelumnya yakni Nurfitri Sahara Nasution. Melalui acara ini juga dilakukannya serah terima jabatan dari pengurus HMPS yang lama kepada Ketua HMPS yang baru tahun ini.
Maulid Ragil Pangestu merupakan salah satu mahasiswa di Prodi KPI semester IV. Ketua HMPS priode 2024-2025 ini sebelumnya menjabat sebagai Kosma. Visi misi yang disampaikannya melalui acara Pemilu Raya tahun ini ialah menyatukan seluruh mahasiswa KPI dalam memajukan Program Studi KPI melalui ilmu pengetahuan yang unggul. Maka melalui program kerja yang ditawarkannya untuk menyajak mahasiswa akti dalam forum diskusi, bedah ilmu pengetahuan, dan seminar ilmiah.
Harapan maulid melalui visi misinya agar seluruh mahasiswa dapat aktif mengikuti kegiatan-kegiatan keilmuan terkhusus pada bidang Komunikasi Penyiaran Islam, aktif dalam mengembangkan bakat serta solid dalam bekerja sama memajukan Prodi KPI. Ungkap Maulid untuk memecahkan permasalahan perlu adanya diskusi dan sikap solidaritas antar sesama untuk menumbuhkan kepedulian sebagai mahasiswa.
Acara Pemilu Raya ini di hadiri oleh Ibu Kaprodi Dr. marlina, M.A., Sekretaris Prodi KPI Ibu Desiana, M.Kom.I., dan dosen Prodi KPI Bapak Ahmad Salman Farid, M.Sos dan Ibu Nana Gustianda, S.T.h.I., M.A.g. Ibu Dr. Marlina, M.A menyampaikan ucapan selamat dan menyampaikan dukungan serta arahannya dalam sambutan Pemilu Raya. Beliau menyampaikan bahwa dengan dipilihnya Ketua HMPS priode 2024-2025 ini semoga Ketua HMPS tahun ini amanah dalam mengemban tanggung jawabnya. Maka dari itu dibutuhkan kerja sama baik dari mahasiswa maupun dosen. Untuk memajukan Prodi KPI Ketua HMPS membangun komunikasi yang baik dengan anggota HMPS baru maupun dengan Pengurus HMPS sebelumnya.
Tujuannya adalah saling berbagi pemikiran sesama mahasiswa. Sehingga program kerja HMPS sebelumnya yang masih perlu dipertahankan atau bahkan diperbaiki dapat ditambahkan dalam program kerja HMPS tahun ini. Di ujung penyampaian Ibu Dr. Marlina, M.A juga mengajak seluruh mahasiswa Prodi KPI untuk mengikuti acara Upgrading dan Pelatihan Mandeley yang akan diadakan pada tanggal 01/07/2024 yang diselenggarakan oleh pengurus HMPS yang lalu priode 2023-2024. Harapan untuk Ketua dan anggota penguru HMPS serta seluruh mahasiswa Prodi KPI agar dapat aktif dalam mengembangkan bakat dan berkarya dalam kegiatan HMPS Prodi KPI.